0 POIN

Kontan Academy

Mastering Financial Modeling
Mastering Financial Modeling
Mastering Financial Modeling

Mastering Financial Modeling

Dr. Ikin Solihin, MBA, AFM, CTP, FPAC, CMA, FRM, FMVA, CSCP (Praktisi Keuangan & Data)
Hotel Santika Premiere Slipi
25-26 June 2024
Deskripsi

Kemampuan Financial Modeling merupakan kemampuan yang sangat dibutuhkan dalam dunia bisnis. Financial Modeling adalah proses untuk menyusun simulasi laporan keuangan di masa depan dengan memasukan kompleksitas bisnis dan proses pengambilan keputusan saat ini. Workshop dirancang untuk para profesional akuntansi dan keuangan ataupun siapa saja yang tertarik untuk menguasai keahlian membangun financial model dari awal dengan menggunakan Excel. Peserta akan belajar bagaimana membangun financial model dengan skenario analysis yang dilengkapi dashboard, bagaimana membangun operasional model, capital structure model, modal kerja, depresiasi, income tax, dan revolver. Peserta akan membuat financial model langkah demi langkah menggunakan template excel dengan menggunakan pendekatan international best practice. Setelah selesai mengikuti pelatihan ini, setiap peserta diharapkan mampu melakukan hal-hal berikut:
• Memahami kerangka kerja dan pedoman pembuatan financial model yang efektif dengan menggunakan praktik terbaik (best practise), terotomatisasi, dan berintegritas dengan prioritas tujuan untuk mendukung suatu presentasi bisnis beserta bahan presentasi tercetak.
• Mampu menganalisis driver, operasional dan capital structure dari suatu bisnis dan menjabarkannya ke dalam beberapa modul schedule dengan beberapa scenario.
• Mampu menerapkan pendekatan dengan alur kerja yang konsisten kepada setiap model schedule yang menghasilkan keluaran utama (key output) yang jelas.
• Memahami circularity dalam financial model dan bagaimana menghubungkannya ke saklar sirkularitas untuk mengatur ulang model bila diperlukan.
• Mampu menarik angka-angka penting dari financial model ke dalam dasboard yang kaya dengan grafik yang menyoroti wawasan-wawasan penting dalam bisnis.
• Mampu membuat cover page dan meringkas pemeriksaan model untuk memperingatkan pengguna mengenai area yang menjadi perhatian dalam financial model.
 

Materi Utama :
• Esensial Konsep dalam Laporan Keuangan
Peserta akan belajar memahami laporan keuangan utama yaitu neraca, laporan laba rugi dan laporan arus kas beserta komponen komponennya. Peserta akan belajar beberapa konsep financial accounting yang esensial seperti laporan berbasis kas dan akrual, prepaid expense, depresiasi, dan pendapatan diterima dimuka (unearned revenue).

• Studi Kasus Penyusunan Laporan Keuangan
Peserta akan menyusun laporan keuangan historis suatu studi kasus secara praktis dengan menggunakan excel. Peserta akan membuat Neraca, Laba Rugi dan Arus Kas. Peserta akan mengeksplorasi hubungan antar laporan keuangan dan bagaimana laporan laporan tersebut saling terkait.

• Excel Fundamental untuk Financial Modeler
Peserta akan belajar fungsi dan formula excel yang diperlukan oleh Financial Modeler. Peserta akan belajar melakukan agregasi data keuangan, melakukan fungsi pencarian dengan berbagai cara, menerapkan fungsi tanggal untuk pembuatan financial model tahunan, triwulanan dan bulanan, menggunakan fungsi NPV dan IRR, dan memahami advanced custom format.


• Penyusunan Compact 3-Statement
Peserta akan menyusun financial modeling suatu studi kasus sederhana dengan menggunakan excel. Peserta akan membuat Laba Rugi, Arus Kas dan Neraca.

• Model Design
Ada dua aspek manfaat penting financial model, yaitu pengambilan keputusan dan komunikasi. Dengan memperhatikan dua aspek penting tersebut, input, proses dan output dari financial model akan dibahas design dari financial model yang efektif.

• Model Drivers
Model Driver bersifat volatile dan memiliki dampak penting terhadap model output. Di bagian ini Peserta akan belajar mengidentifikasi dan melakukan isolasi model driver sehingga dapat dilakukan pengujian bagaimana model bereaksi terhadap driver tersebut. Dalam bagian ini peserta juga akan belajar bagaimana membuat beberapa schenario bisnis.

• Operational Schedules
Operational schedules sangat penting dalam financial model karena operational schedules memberi wawasan aspek penting bisnis. Dalam bagian ini akan dibahas revenue schedule, working capital schedule, asset schedule, cost schedule, depreciation schedule dan Income Tax Schedule.

• Capital Structure, Debt dan Equity Schedule
Capital stucture adalah bauran hutang dan ekuitas yang digunakan perusahaan. Dalam bagian ini peserta akan belajar memahami pentingnya perencanaan capital sturcture dan melakukan modeling debt dan equity termasuk bagaimana melakukan perhitungan beban bunga bersih dan laba ditahan.

• Linking and Balancing Financial Statement
Dalam bagian ini peserta akan melakukan linking dan balancing terhadap financial model yang dibuat. Peserta juga akan belajar membuat Revolver. Revolver adalah hutang yang bersifat flexible yang dapat digunakan saat dibutuhkan perusahaan. Pinjaman ini wajib dibayar kembali segera setelah perusahaan mampu melakukan pembayaran.

• Circularity
Circular references adalah tantangan umum dalam pembuatan financial modeling. Dalam bagian ini akan dibahas apa itu circularity dan bagaimana dampaknya terhadap financial model. Peserta juga akan belajar bagaimana mengatasi Circularity dalam financial model.

• Dashboard
Dalam bagian ini peserta akan belajar membuat dashboard financial model. Dashboard sangat penting karena audience akan berfokus pada dashboard. Senior leader mungkin tidak akan membaca detail financial model dan akan lebih fokus pada dashboard dalam membuat keputusan.

• Cover Page and Check
Cover Page sangat penting dalam financial modeling. Cover Page adalah halaman pertama yang dilihat Audiences, dan membantu membangun kredibilitas. Cover Page disamping memposisikan financial model sebagai format presentasi keuangan juga juga menanamkan kepercayaan pada stakeholder dengan menunjukkan model check summary yang memastikan bahwa semua yang ada dalam financial model memiliki integritas yang baik.

• Printing
Model dibuat dengan desain yang dapat dicetak. Dalam bagian ini akan dibahas bagaimana melakukan pencetakan terhadal financial model yang sudah dibuat.


Cocok diikuti Oleh :
• CFO
• Corporate Analyst
• Bagian Keuangan
• Bagian Akuntansi
• Bagian Perencanaan Bisnis

Note: Apabila peserta dari luar kota, dimohon untuk menghubungi PIC terlebih dahulu sebelum melakukan pembelian tiket.


Pembicara : Dr. Ikin Solihin, MBA, AFM, CTP, FPAC, CMA, FRM, FMVA, CSCP (Praktisi Keuangan & Data)

Tanggal : 25-26 June 2024

Waktu : 09.00 – 16.00 WIB

Venue : Hotel Santika Premiere Slipi

contact : 0813 1111 6063
Stok: 0
Rp 5.000.000
Tiket
Bagikan: